Bima, Berita NTB– Kelima orang Pria Masing-masing Berinisial AG (15), MH (15), MA (15), BE (15), dan AR (15) memperkosa salah seorang Berinisial SJ (15) dengan cara bergantian disalah satu Ruangan sekolah SMA yang berada di Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima, NTB Sabtu (11/9), sekitar pukul 20.28 Wita
Pelaku AG merupakan salah satu kekasih dari korban. Sedangkan empat terduga pelaku lain adalah MH, MA, BE dan AR adalah teman dari kekasihnya itu.
“Kelima terduga pelaku merupakan warga Desa Tambe, empat orang status pelajar dan salah satunya kekasih korban,” ujar Kapolres Kabupaten Bima melalui Kasat Reskrim, IPTU. Adhar, S. Sos. Senin, (13/9/2021).
Kasat Reskrim mengatakan, kasus tersebut terungkap setelah korban datang melapor ke Mapolsek Bolo pada Ahad (12/9), sekitar pukul 14.30 Wita.