LOMBOK TIMUR, BeritaNTB.Com-Angggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan H Rachmat Hidayat kembali menyosialisasikan Empat Pilar Kebangsaan, Senin (24/10), sosialisasi dilakukan di Lombok Timur.
Sosialiasi tersebut bagian dari upaya nyata untuk terus memberi pemahaman kepada publik tentang pentingnya Pancasila, UUD 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika.
“Empat pilar ini sangat penting. Karena ini modal kita hidup, berbangsa, dan bernegara,” tandas Anggota Komisi VIII DPR RI tersebut, mengawali penyampaiannya dalam sosialisasi.
Selain dihadiri para Pengurus Cabang dan Anak Cabang PDI Perjuangan Lombok Timur, hadir pula dalam sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan ini perwakilan masyarakat dan kelompok masyarakat.
Selain Rachmat, turut menjadi pembicara dalam sosialisasi ini, Dr Alfisahrin, yang merupakan Wakil Direktur III Politeknik Medica Farma Husada Mataram yang juga Dosen Fisipol dan Ilmu Komunikasi Universitas 45 Mataram.
Rachmat menegaskan, Pancasila adalah ideologi dan dasar negara. UUD 1945 adalah konstitusi negara. NKRI sebagai bentuk negara. Dan Bhinneka Tunggal Ika adalah semboyan negara.
Tokoh kharismatik Bumi Gora ini menekankan, Pancasila merupakan suatu ajaran yang sangat lengkap. Di dalamnya terkandung falsafah bagaimana masyarakat Indonesia beragama, berbangsa, dan bernegara.
“Bagaimana hubungan kita dengan Tuhan, hubungan kita dengan alam semesta, dan hubungan kita dengan sesama manusia.