Baca juga: Pj Wali Kota Bima Terima Program Jalur Afirmasi dari Universitas Muhammadiyah Purwokerto
Secara lugas menjelaskan bahwa tujuan diadakannya Tabligh Akbar di Kota Bima adalah untuk menyatukan masyarakat dalam upaya mendukung perjuangan rakyat Palestina melawan agresi militer zionis Israel.
“Tabligh Akbar ini menjadi platform untuk menyampaikan pesan solidaritas dan empati dari seluruh warga Kota Bima, serta upaya mengajak partisipasi aktif seluruh warga masyarakat dalam memberikan dukungan moral dan kemanusiaan kepada saudara-saudara kita di Palestina,” ujar HM. Rum.
“Atas nama pribadi dan mewakili keluarga, mengutuk keras kekejaman tentara zionis Israel terhadap rakyat Palestina. Kita berharap agar seluruh umat muslim dunia menggalang solidaritas kemanusiaan bagi perjuangan rakyat Palestina,” ajaknya.