“Jadi kami tidak mau bicara yang tidak ada terangnya. Kami butuh ucapan dari Bupati Bima terkait dengan keinginan kami,” ujarnya.
Sementara Anggota DPRD Maaruf Yasin, S.Adm menanggapi hal itu, bahwa apa yang di sampaikan oleh guru-guru, sudah di terima dengan baik oleh Komisi terkait.
“Pertama terkait dengan data yang tidak jelas dan tidak konsekuen. Kedua bahwa tidak ada yang dibayar insentifnya bahkan ada yang tidak dibayar beberapa bulan terkait dengan insentif nya,” ucapnya
DPRD Boiming dari Komisi lV terkait dengan apa yang di bahas pada hari Senin itu harus ditindak lanjuti pada hari Rabu ini.
“sas juga ikut mendukung. Nah, diminta kepada Ketua Komisi lV harus bisa menerima dan melanjutkan apa yang menjadi pembahasan pada hari senin, agar ini bisa selesai di bahas,” katanya
Hal serupa juga dari DPRD Rafidin, S.sos Komisi I, kemarin sudah ada pertemuan denga PGRI dan sudah ada kesepakatan antara BKD, Dikpora, Bupati.