KOTA BIMA – Partai Golkar dalam rekomendasi yang dikeluarkan oleh DPP telah memutuskan untuk mengusul Pasangan Calon (Paslon) Amanah yaitu Calon Walikota dan Calon Wakil Walikota Bima Ir. H. Mohammad Rum, MT dan Hj. Mutmainnah, SH.
Dalam keputusan itu, diindikasi peran oknum Ketua DPD II Partai Golkar Kota Bima tidak tegak lurus atas keputusan DPP.
Pasalnya, Ketua DPD II Partai Golkar Alfian Indra Wirawan diduga bermain “dua kaki”. Lelaki yang akrab disapa Dae Pawan itu tidak sepenuh hati dalam memperjuangkan kemenangan Paslon Amanah.
Malah sebaliknya, mantan Ketua DPRD Kota Bima itu terlihat akrab dengan Calon Walikota dan Wakil Walikota H. A. Rahman dan Fery Sofyan atau dikenal dengan Paslon MARI (Man Feri) sebagai kompetitor Paslon Amanah.
Dalam pantauan media ini. Kemesraan Dae Pawan dengan Paslon MARI yang ditunjukkan ke publik atau dihadapan warga Kota Bima tampak di ajang perlombaan Cross Sepeda di Kelurahan Monggonao.
Menurut seorang warga, Fulan (bukan nama sebenarnya, red) mengungkapkan, sikap “dua kaki” Ketua Golkar Kota Bima ditampakkan saat pembukaan lomba Cross Sepeda dua pekan yang lalu.
Saat itu, kata dia, Calon Walikota H. A. Rahman (H. Man) hadir dan viral pernyataan Ketua DPD Golkar Kota Bima yang mengungkapkan kode dukungannya pada H. Man.