“Santri dengan bakat-bakat unggul itu sering kali memiliki keterampilan khusus yang dapat diterapkan dalam berbagai aspek kehidupan. Seorang santri yang memiliki bakat dalam debat atau pidato dapat mengasah keterampilan berbicaranya, yang juga bermanfaat dalam pelajaran agama dan ilmu pengetahuan,” kata Hadrian
Selain itu, Talent Scouting ini juga kata Hadrian, akan membantu para santri untuk lebih awal mengenali minat dan potensi karir mereka di masa depan. Ini dapat membimbing mereka dalam memilih jalur pendidikan dan profesi yang sesuai dengan keahlian mereka.
H Ari menegaskan, dengan santri-santri yang memiliki masa depan cerah, secara tidak langsung akan meningkatkan marwah, citra, dan reputasi pondok pesantren di mata masyarakat secara luas.
Lalu Hadrian Irfani pun menegaskan kesiapan dirinya untuk menjembatani bakat-bakat terbaik dari Pondok Pesantren di Pulau Lombok untuk mencapai masa depan yang cerah tersebut dengan memanfaatkan jejaring yang dimilikinya. Program Talent Scouting yang tengah disiapkan pihaknya, akan memiliki link and match dengan para pemangku kepentingan, sehingga mereka yang memiliki bakat-bakat terbaik tersebut akan terus mendapat kesempatan secara berkelanjutan. Dan hal ini akan semakin terbuka lebar, apalagi, jika pada saatnya, Ari akan mendapat amanah dari masyarakat Pulau Lombok untuk duduk mewakili mereka di DPR RI.
Hal tersebut memungkinkan mereka yang memiliki bakat di bidang akademik, bisa mengakses beasiswa untuk menempuh jenjang pendidikan yang mereka inginkan. Mereka yang memiliki bakat di bidang olahraga juga akan didekatkan dengan industri olahraga sesuai dengan bakat mereka. Pun mereka yang memiliki kelebihan dan bakat di bidang seni, akan mendapatkan akses serupa.