Pada penerimaan jemaah haji tersebut, Wali Kota Bima didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kota Bima Hj. Eliya H. Muhammad Lutfi, SE, Sekretaris Daerah Kota Bima, Staf Ahli Wali Kota, Kepala Perangkat Daerah Lingkup Pemerintah Kota Bima.
“Selain itu dihadiri juga oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia Kota Bima, Kepala Kemenag Kota Bima dan ratusan jamaah haji.
Lutfi menyampaikan, selamat datang kembali ke tanah kelahiran bagi seluruh jamaah haji asal Kota Bima dalam keadaan sehat.
“Kepulangan jemaah haji hari ini, semoga dapat memberikan kesejukan tersendiri, terutama bagi para jemaah haji yang telah mengikuti seluruh rangkaian ibadah haji di Tanah Suci,” ujarnya.