Safari Ramadhan Malam ke-7, OPD Beberkan Capaian Pemerintah

Sementara kami dari Dinas Kominfotik jadwalnya di Masjid Nurul Iman Lewirato sebagai kelurahan binaan, begitu pula dengan OPD yang lain mengisi safari di kelurahan binaan masing-masing,” jelasnya.

H. Mahfud menjelaskan, silaturrahmi yang dilaksanakan Pemerintah Kota Bima melalui OPD hari ini merupakan ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT, karena hingga saat ini masih diberikan kekuatan dan kesehatan dalam menorehkan sejarah untuk pembangunan di Kota Bima.

Hubungan harmonis antara pemerintah sebagai umara dengan ulama dan masyarakat hendaknya dapat terus berjalan harmonis, agar terciptanya masyarakat yang baik, aman dan terkendali sebagai salah satu tujuan dari pembangunan.

Wali Kota Bima dan Wakil Wali Kota Bima telah mengemban amanah selama 4,5 tahun, artinya Pemkot Bima terus melakukan terobosan pembangunan yang diharapkan dapat meningkatkan kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kota Bima, baik dari segi infrastruktur maupun pengembangan ekonomi masyarakat.

Loading

5 1 vote
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar