Sekretaris Bapedda Provinsi NTB, Dr. Mahjulan, S.P.,M.P dalam hal ini menyampaikan bahwa Musrenbang merupakan momen penting untuk menyatukan pola pikir sehingga sangat menentukan capaian kinerja dalam mewujudkan pembangunan daerah.
“Kota Bima harus berbangga karena telah meraih peringkat Top II untuk pengentasan kemiskinan dan IPM, saya terus berharap agar Kota Bima menjadi kota yang sejahtera bisa segera terwujud,” ucapnya.
Diakhir ia sangat mengapresiasi terhadap Musrenbang RKPD Kota Bima tahun 2024 dan mendukung penuh pembangunan daerah, karena Kota Bima merupakan ibu kotanya Pulau Sumbawa, untuk itu Pemerintah Daerah harus komitmen dalam Rancangan Pembangunan Daerah tersebut,”tutupnya.
(*)