“Pemerintah kabupaten Bima secara konsisten upaya peningkatan kapasitas para juru dakwah karena selaras dengan upaya mewujudkan visi Bima RAMAH secara berkelanjutan.
Sebelumnya, Direktur Pencegahan Mabes Polri melalui Kanit 1 Subdit Kontra Ideologi AKBP Muhammad Dofir, S.Ag, S.H., M.H., mengatakan kegiatan ini ditujukan agar para peserta yang merupakan perwakilan dari organisasi Islam dapat menumbuhkan Islam yang cinta damai dan cinta tanah air.
Suara Khatib dan Dai berperan penting dalam memberikan kesejukan pada umat, disertai kelembutan hati untuk masyarakat dalam berdakwah,”ujar AKBP Dofir.