BIMA, BeritaNTB.Com-Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE menyampaikan arahan dalam acara Serah terima barang/hibah senilai Rp 1,6 miliar secara simbolis kepada 10 kelompok masyarakat pesisir yang ada di Kabupaten Bima, Selasa (20/12), di aula kantor Dinas Kelautan dan perikanan Kabupaten Bima.
Peralatan yang serahkan saat itu berupa 15 unit trammel net, 19 unit warring, 14 unit pelampung, 12 unit coolbox berkapasitas 100 liter, 3 unit coolbox marina, 120 kg tali rumput laut, 120 kg pakan ikan, 1 unit tabung oksigen, 2 unit chest freezer, 1 unit panci presto, 2 wajan, 1 unit blender dan masing-masing 1 unit Gudang Garam berkapasitas 100 ton yang berada di Sanolo-Bolo dan Donggo Bola-Woha.