Bupati Bima Buka Turnamen Tenis Meja SALAJA Cup Sape – Lambu

Bima, KB.-Bupati Bima, Hj.Indah Dhamayanti Putri,SE membuka  Turnamen Tenis Meja SALAJA Cup tingkat Kecamatan Sape dan Lambu.

Pembukaan turnamen yang diadakan oleh Forum Komunikasi Masyarakat Sape-Lambu Jabodetabek (FKM SALAJA) berlangsung Jumat (6/5) di Aula Kantor Camat Sape.

Pembukaan ditandai servis perdana oleh Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE yang diterima Pembina FKM Salaja Dr.Hermawan Saputra.

Pada momen itu, Bupati menyampaikan kegiatan olahraga semacam ini dapat menguatkan sekaligus membentengi generasi muda dari hal-hal yang tidak baik.