Bima, BeritaNTB.com-Sejumlah masyarakat Madawau mengeluh atas layanan secara administrasi yang dilakukan oleh pemerintah Desa (Pemdes) Madawau, kecamatan Madapangga, kabupaten Bima. Hal ini disampaikan oleh Syuryadin Pemuda Desa Madawau.
Kata dia, Hadir Pemerintah Desa sebagai Pelayan baik bagi masyarakat tapi fakta terjadi ditengah-tengah masyarakat, namun alhasil di lapangan berputar terbalik.
“Banyak sekali keluh kesan masyarakat atas pelayanan Pemdes tak sesuai dengan harapan serta cita-cita masyarakat,” ungkapan Syuryadin pada Jum’at, (16/12/22).
Menurutnya, Pemdes Madawau harus paham regulasi tentang tupoksinya sabagai pelayan masyarakat. Mulai dari Kepala Desa sampai jajaran kebawah memiliki tugas masing-masing sesuai undang-undang dan regulasi yang berlaku.
“Salah satu dugaan yang mendasar terkait dengan Pelayanan administrasi, ketika masyarakat meminta tanda tangan, namun Pemdes Madawau tak mau menandatangani, pasalnya lawan politik,” ujar Surya.