Kota Bima, Berita.com-Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Bima Rafidin, S.sos mengkritisi kebijakan kinerja Aparat Penegak Hukum (APH) diwilayah Polres Bima Kota dan Polres Bima Kabupaten tentang kasus Narkoba.
Sejak menjadi Wartawan hingga menjadi DPRD Kabupaten Bima di Dapil lll, Rafidin menjadi salah satu garda terdepan ingin memberantas narkoba di wilayah Bima dan Dompu ini.
Mendengar informasi penangkapan oknum berinisial LN Alias H. Kako di Ranggo Kota Bima, Rafidin tetap menyuarakan atas kinerja APH lebih khusus pada Kasat Narkoba Polres Bima Kota yang belum mengeluarkan rilis secara resmi itu sangat menyesatkan masyarakat.