Pelaku Mafia Pupuk Subsidi Diduga Dilepas Polres Bima, Warga Kecewa

BIMA, BeritaNTB.com-Seorang warga Desa Punti, Kecamatan Soromandi, Kabupaten Bima dikabarkan sempat diamankan Polisi karena terlibat dalam kasus mafia jual beli pupuk subsidi tanpa izin.

Namun tak lama setelah diamankan, pria itu dilepas tanpa diproses hukum. Hal ini pun turut disesalkan warga.

Warga setempat yang enggan disebutkan identintasnya mempertanyakan pemulangan oknum penjual pupuk bersubsidi oleh Polres Bima.

“Oknum warga itu dilepas usai ditangkap polisi saat membongkar pupuk subsidi disekitar kampung pekan lalu,” kata warga itu.

Seorang pelaku yang sempat ditangkap ini atas nama EF. Dia merupakan satu dari komplotan yang terlibat dalam praktik jual beli pupuk subsidi di wilayah Donggo dan Soromandi.

Modus yang dilakukan pelaku, lanjut dia, pertama mereka mengambil pupuk di kecamatan lain menggunakan mobil truk.