Aji Rum Buka Bazar dan Pawai Obor Dzikir dan Doa Akhir Tahun di Lewirato, Dukungan untuk Kesejahteraan Masyarakat

KOTA BIMA –Menjadi momen istimewa bagi warga Kelurahan Lewirato di Kota Bima, Pj Wali Kota Bima, HM. Rum, membuka secara resmi Bazar Kuliner dan Pawai Obor Dzikir dan Doa sebagai rangkaian kegiatan menyambut akhir tahun dengan keceriaan dan makna positif.

Baca juga: Silaturahmi Bersama pimpinan media: Aji Rum Dorong Investasi dan Pertumbuhan Ekonomi

WNA Asal Belgia Meninggal di Gili Air, Diduga Akibat Penyakit Jantung

Ketua Panitia Pelaksana, Hj. Sunarti, MM menegaskan, kegiatan ini diinisiasi oleh Majelis Taklim Masjid Nurul Iman Lewirato. Lebih dari sekadar perayaan, kegiatan ini diharapkan menjadi tradisi berkala untuk menopang kesejahteraan masyarakat.

Sementara itu, Lurah Lewirato, A. Munir Hariaddin, S.Pd menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menyambut tahun baru secara positif dan merupakan kegiatan berbasis masyarakat. Tujuan event bazar kuliner adalah mempromosikan keanekaragaman kuliner daerah, mendukung perekonomian lokal, dan menciptakan platform positif untuk berkumpulnya masyarakat sambil merayakan keanekaragaman budaya melalui cita rasa kuliner.

Loading

5 1 vote
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar